|

Desember, Roro Kampung Balak-Buton Beroperasi

SELATPANJANG - RiauPortal.com - Roll on roll of (roro) yang akan mengubungkan Pulau Tebing Tinggi, Kepulauan Meranti  di Desa Kampung Balak, Kecamatan Tebing Tinggi Barat dengan Pulau Sumatera di Buton (Kabupaten Siak) akan segera diuji coba.

Pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti, melalui Dinas Perhubungan dan Infokom menargetkan Desember tahun ini sudah bisa digunakan.

‘’Kapal roro sudah ada dan saat ini sedang siaga di Pekanbaru. Uji coba akan segera kita lakukan dalam waktu dekat.
Sementara operasional kita targetkan bisa dilakukan dalam bulan Desember,’’ ujar Kepala Dinas Perhubungan dan Infokom Kepulauan Meranti H Fatur Rahman SH.

Operasional roro tersebut nantinya akan dikelola oleh Dishub Provinsi Riau. Meski demikian, pihak Dishub Kepulauan Meranti, akan membantu pengelolaannya di Kampung Balak, setelah beroperasi dengan baik.

‘’Untuk sementara, kita hanya mengoperasikan satu unit roro saja. Namun, jumlah tersebut bisa bertambah sejalan dengan tuntutan kendaraan yang kian bertambah,’’ jelasnya.

Kecepatan roro tersebut dalam mengikut arus air 13 knot, dan jika melawan arus  hanya 10,5 knot saja. Dijelaskan juga, kapasitan roro yang akan digunakan itu juga sebesar 787 gt.

"Pembangunan pelabuhan di Kampung Balak sendiri saat ini sudah mencapai 90 persen lebih. Sehingga penggunaannya bisa dilakukan dalam waktu dekat sesuai dengan target Pemkab Meranti," jelasnya.(rpo).



Berita Terkait:


Posted by dupor on 5:25 PM. Filed under , . You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0. Feel free to leave a response
Kirim Komentar Anda:
Pembaca dapat mengirimkan komentar terkait artikel yang ditayangkan. Isi komentar bukan merupakan pandangan, pendapat ataupun kebijakan www.riauportal.com dan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengirim.

Pembaca dapat melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. www.riauportal.com akan menimbang setiap laporan yang masuk dan dapat memutuskan untuk tetap menayangkan atau menghapus komentar tersebut.

0 comments for "Desember, Roro Kampung Balak-Buton Beroperasi"

Leave a reply

Terbaru

bisnis paling gratis

Terpopuler

Recently Commented

Arsip Berita