|

Mazda CX-5 Masuk Pasar

Mazda kembali mengeluarkan produk terbarunya CX-5 di Indonesia. Generasi SUV berteknologi skyactiv super hemat bahan bakar ini kini mulai dipasarkan di Kota Pekanbaru. Branch Manager Mazda Pekanbaru, Yosan menyebutkan, mobil premium yang tampil dengan dua pilihan tipe, touring dan sporty ini, layak menjadi pilihan karena disainnya yang tangguh serta sangat aman dan nyaman untuk dikendarai.

Mobil ini didukung dengan mesin dyrect injection generasi terbaru dengan efisiensi tinggi yang memiliki kompresi tertinggi untuk kendaraan dikelasnya dengan rasio 13:1 dan 15 persen lebih irit dalam penggunaan bahan bakar dibandingkan kendaraan bermesin 2.000 cc lain.

“Yang pastinya lagi, CX-5 ini juga rendah emisi, sehingga termasuk kelompok kendaraan hemat energi, ramah lingkungan. Untuk Riau, kendaraan ini bisa digunakan baik di medan berat maupun di perkotaan,” sebut Yosan.

Dengan pilihan warna sky blue mica, black mica, crystal white pearl mica, cooper red mica, aluminium metallic serta metropolitan grey mica, CX-5 bandrol Rp429 juta (touring) serta Rp393 juta untuk sporty ini bisa didapatkan di showroom Mazda Pekanbaru.

“Total permintaan sudah mencapai 400-an unit semenjak diluncurkan pada awal Mei 2012 lalu, dan di Pekanbaru sudah ada permintaan sebanyak 10 unit. Kami optimis CX-5 ini bisa diterima konsumen yang mengidolakan jenis kendaraan SUV yang mewah dan berkelas,” jelasnya.

CX-5 didisain dengan rangka baja yang kokoh yang khusus dibuat oleh Mazda. Namun, lebih ringan dibandingkan dengan kendaraan merek lain yang sejenis. Interiornya juga ditata apik dengan 5 seater yang dilengkapi full airbag dan soundsystem Bose. Untuk lebih memperkenalkan Mazda CX-5 ini, Yosan juga mengajak konsumen untuk menyaksikan pameran yang akan dilaksanakan Mazda pada 16 Juni 2012 yang akan datang di Mal SKA.(*)



Berita Terkait:


Posted by dupor on 5:28 AM. Filed under . You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0. Feel free to leave a response
Kirim Komentar Anda:
Pembaca dapat mengirimkan komentar terkait artikel yang ditayangkan. Isi komentar bukan merupakan pandangan, pendapat ataupun kebijakan www.riauportal.com dan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengirim.

Pembaca dapat melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. www.riauportal.com akan menimbang setiap laporan yang masuk dan dapat memutuskan untuk tetap menayangkan atau menghapus komentar tersebut.

0 comments for "Mazda CX-5 Masuk Pasar"

Leave a reply

Terbaru

bisnis paling gratis

Terpopuler

Recently Commented

Arsip Berita